Koran Sulindo – Pendukung  fanatik calon gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa membelokan arah dukungannya kepada Saifullah Yusuf-Puti Guntur Soekarno.

Pendukung fanatik Khofifah itu,  mantan Ketua Partai Matahari Bangsa Jatim, Syafrudin Budiman. Ia mengaku merupakan pendukung berat Khofifah pada Pigub Jatim 2013.

Syafrudin menyebut alasannya berbalik mendukung rival Khofifah karena mengaku memiliki kekecewaan mendalam terhadap mantan Menteri Sosial tersebut.

Ia juga mengklaim membawa gerbong pendukung dari kalangan ulama maupun aktivis yang semula mendukung Khofifah agar merapat ke pasangan calon Gus Ipul-Puti.

“Kami kecewa dengan Bu Khofifah. Kami sekarang menitipkan aspirasi ke Gus Ipul-Mbak Puti tanpa ada embel-embel apapun,” kata Syafrudin di Surabaya, Jawa Timur, seperti dikutip beritajatim.com, Senin (16/4).

Lebih lanjut Syafrudin menyebut para ulama yang ikut merapat ke Gus Ipul itu diantaranya adalah KH Imam Haromain Pengasuh Ponpes Darul Ulum Desa Talaga Kecamatan Ganding Kabupaten Sumenep, KH Baijuri dari Ponpes Ar-Rahwini Desa Rombiyah Timur Kecamatan Ganding Kabupaten Sumenep dan KH Rasyid Pengasuh Ponpes Tahfidul Qur’an Nurus Sya’ada/Nuruttilawah Desa Prancak Kecamatan Pasongsongan Kabupaten Sumenep.

Ulama lain yang juga mendukung Gus Ipul antara lain KH Syaifudin dari Ponpes Al-Muhibbah Desa Ketawang Daleman Kecamatan Ganding Kabupaten Sumenep dan KH Hamidi dari Ponpes Al-Hayyan Desa Karduluk Kecamatan Pragaan Kabupaten Sumenep.

Syafrudin yang juga Ketua Presidium Pusat Barisan Pembaharuan (BP) ini melanjutkan, sejumlah aktivis partai politik di Jawa Timur juga mendirikan organisasi kemasyarakatan dengan nama Barisan Pembaharuan (BP) untuk Jatim Makmur demi memenangkan pasangan Gus Ipul-Puti.

80 Persen di Pasuruan

Sementara itu dalam kampanye hari ini Puti menemui kader PDIP Kabupaten Pasuruan. Para pendukun di wilayah bahkan menjanjikan bakal member kemenanga 80 persen bagi Gus Ipul-Puti.

Kesanggupan itu disampaikan kader ketika Puti mengunjungi Rakercabsus PDIP Kabupaten Pasuruan di Rumah Makan Karangjati, Pandaan, Pasuruan.

Sekretaris PDIP Jatim Untari menyebut meski dari lima kali hasil survei, Gus Ipul-Puti selalu menang jangan sampai para kader terlena.

“Karena itu mulai sore ini semua kader harus bekerja keras door to door kenalkan Gus Ipul-Mbak Puti. Kalau Gus Ipul sudah kenal semua, Mbak Puti yang belum banyak dikenal,” kata Untari. “Gus Ipul-Puti harus menang telak 80 persen di Pasuruan. Sanggup?”

Senada dengan Untari, Ketua DPC PDIP Kabupaten Pasuruan Andri Wahyudi juga menegaskan semua kader akan bekerja keras memenangkan calon mereka.

“Rekomendasi Ketua Umum harus kita amankan. Mandat rekomendasi Bu Mega adalah memenangkan Gus Ipul-Mbak Puti di Pilgub Jatim dan M Irsyad Yusuf-A Mujib Imron di Pilbup Pasuruan harus kita jaga,” kata Andri.

Menyikapi tekad kader PDIP di Pasuruan, Puti meminta agar para kader tetap rendah hati dan tidak sombong. Selain terus menerus bekerja keras.

“Kita tak boleh takabur. Tadi menyatakan siap menang 80 persen, saya ingin janji itu diwujudkan dalam kerja keras. Saya ingin kemenangan di Jatim bulat disumbangkan oleh Kabupaten Pasuruan,” kata Puti.(CHA/TGU)