Koran Sulindo — Presiden Kelima RI yang juga ketua umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri beserta keluarga besar Bung Karno mengucapkan duka cita yang mendalam atas wafatnya Rachmawati Soekarnoputri.
“Ibu Mega sangat berduka. Rachmawati adalah adik Beliau, yang tumbuh dan sama-sama besar di Istana Negara, belajar menari bersama dan juga berjuang guna meneladani keseluruhan pemikiran dan perjuangan Bung Karno, Proklamator dan Bapak Bangsa Indonesia. Semoga husnul khatimah,” kata Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto dalam keterangan tertulis, Sabtu (3/7).
Kabar duka berpulang-Nya Rachmawati sekira pukul 06.15 WIB.
Hasto menyebutkan, di tengah kesedihan, Megawati langsung berkomunikasi dengan putra tertua almarhumah Rommy Soekarnoputro, mengucapkan duka cita secara langsung.
Megawati memberikan doa terbaik baik bagi Rachmawati agar dilancarkan jalannya. Semoga putri ketiga pasangan Soekarni dan Fatmawati diampuni dosa-dosanya, dan kepada keluarga yang ditinggal mendapatkan kekuatan.
“PDI Perjuangan mengucapkan duka cita yang mendalam. Kami mendoakan Ibu Rachmawati dan Partai memberikan penghormatan terbaik bagi almarhumah,” kata Hasto.
Seluruh ketentuan protokol kesehatan berkaitan dengan pemakaman almarhumah Rachmawati akan diikuti dengan sebaik-baiknya.
Seperti diketahui, almarhumah Rachmawati dilahirkan 27 September 1950 itu adalah sosok yang peduli pada dunia pendidikan. Pada tahun 1981 ia mendirikan Yayasan Pendidikan Soekarno dan di tahun 1983 mendirikan Universitas Bung Karno. Ironisnya, masa rezim Soeharto UBK dilarang beroperasi. Di era reformasi kembali berdiri di tahun 1999. [CHA]