Hujan itu menyebabkan volume Kali Krukut di dekat Kelurahan Bendungan Hilir bertambah dan melimpas ke permukiman hingga akses jalan warga setinggi 70 sentimeter hingga 1,2 meter.
Disisi lain, Kapolsek Kembangan Jakarta Barat Kompol Khoiri mengangkut seorang nenek warga Kembangan Utara bernama Aisyah (65) di sekitar lampu merah Jalan Puri Kembangan dengan gerobak untuk melintasi banjir di daerah itu.
Khoiri berinisiatif meminjam gerobak warga untuk mengevakuasi nenek tersebut agar sampai ke rumahnya. Nenek Aisyah, bersama para ibu lainnya kemudian naik ke gerobak yang ditarik Khoiri bersama anggota Polsek Kembangan lainnya untuk menerjang genangan.
Terkait dengan musibah banjir, Khoiri mengimbau warga untuk lebih waspada dan berhati-hati.
Berdasarkan informasi terkini, berikut daftar wilayah Kembangan Jakarta Barat yang tergenang air di Kelurahan Kembangan Selatan, Lampu Lalu Lintas Puri Indah dan Jalan Raya Peanggrahan, ketinggian air 30-40 cm. Jalan H. Sarimun RT 008/01, Bendungan Polor, ketinggian air 50-70 cm.
Kelurahan Kembangan Utara, RW 01, Jalan Kompas RT 01/01, ketinggian air 20-50 cm, RT 07/01, ketinggian air 20-50 cm, RW 02 Jalan Kompas RT 01/02, ketinggian air 20-40 cm, RW 03, RT 05, 06, 07 ketinggian air 20-50 cm, RW 04 Kampung Salo RT 01, 02, 07, 08,09, Jalan Teratai 010 dan 011, ketinggian air 20- 70 cm, RW 05 Taman Kota RT 01,02 dan 016, ketinggian air 20-70 cm, RW 06 Kampung Basmol RT 01s/d 12, ketinggian air 20-40 cm.
Selanjutnya di RW 07 RT 08 Kampung Tangguh Jaya, Kampung Salo, ketinggian air 20 cm, RW 08 RT 01, ketinggian air 20-30 cm, Kp. Baru Rw 10 RT 05 s/d 09, ketinggian air 20-70 cm. Kelurahan Srengseng, Jalan Raya Meruya ilir Pengampuan, ketinggian air 20-30 cm, Jalan Pemacingan RT 07/05, ketinggian air 40-50 cm.
Kelurahan Joglo yakni di Perum Kav Hankam Joglo, Jalan Strategi Raya, Jalan Rudal Raya, Jalan Bazoka Raya RT 01/06, ketinggian air 30-40 cm, Perum Joglo Baru RT 07/06, ketinggian air 30-40 cm, Jalan Raya Joglo Yadika 5, ketinggian air 30-40 cm, Jalan Sayur Asem Joglo RT. 02 /06, ketinggian air 20-30 cm, Jalan AMD RT 12/06 ketinggian air 20- 40 cm.