Megawati Soekarnoputri

Koran Sulindo – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengeluarkan Perintah Harian pada Sabtu (5/11) lalu.

Perintah Harian itu menggarisbawahi menjelang pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) banyak  aksi-aksi dari pihak-pihak yang mencoba menggunakan isu-isu SARA, intimidasi dan cara-cara yang tidak patut dilakukan hanya demi meraih kekuasaan sehingga menjurus kepada konflik horizontal maupun vertical.

Selengkapnya:

Perintah Harian Ketua Umum PDI Perjuangan
Merdeka !!!

Mencermati kondisi sosial politik nasional beberapa hari terakhir ini khususnya menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah di seluruh Indonesia pada tahun 2017 dari Aceh sampai Papua sebanyak 101 daerah, beberapa daerah di antaranya telah menyedot perhatian kita semua dengan aksi-aksi dari pihak-pihak yang mencoba menggunakan isu-isu SARA, intimidasi dan cara-cara yang tidak patut dilakukan hanya demi meraih kekuasaan sehingga menjurus kepada konflik horizontal maupun vertical, oleh karena itu bersama ini saya selaku Ketua Umum PDI Perjuangan menyampaikan hal-hal sebagai berikut :

Pemilihan kepala daerah merupakan sarana perwujudan dari kedaulatran rakyat untuk menentukan Pemimpinnya di daerah, untuk itu seharusnya menjadi ajang pesta rakyat dan sebagai proses konsolidasi demokrasi menuju tatanan kehidupan berbangsa dan bernegara yang lebih baik dan tidak boleh melakukan intimidasi, politik uang, kekerasan, dan berbagai tindakan lainya yang mengkerdilkan makna demokrasi.

Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah tidak boleh dikotori oleh aksi-aksi yang bertentangan dengan jiwa dan semangat berdirinya Negara Republik Indonesia dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Bahwa sesungguhnya 4 Pilar kehidupan berbangsa dan bernegara yaitu Pancasila, UUD NRI tahun 1945, NKRI dan Bhineka tunggal Ika bukan hanya sekedar SLOGAN, tapi harus dijiwai dan dijalankan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
Konstitusi Negara kita telah meneguhkan bahwa Indonesia merupakan negara Hukum dan setiap warga negara memiliki kedudukan yang sama di mata hukum, oleh karenanya dalam menyikapi masalah yang terjadi di Jakarta, harus disikapi dengan kepala dingin dan kita percayakan sepenuhnya kepada para penegak hukum.

Kepada seluruh Kader Partai, Anggota maupun simpatisan PDI Perjuangan dimanapun berada, saya perintahkan untuk selalu menjaga keamanan, kerukunan, dan ketentraman di wilayah masing-masing, tetap waspada dan tidak terprovokasi oleh pihak-pihak yang tidak bertanggungjawab.

Demikian perintah harian ini disampaikan, atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Selamat berjuang, Merdeka !!!

Jakarta, 05 November 2016

Dewan Pimpinan Pusat PDI Perjuangan

Ketua Umum

Megawati Soekarnoputri