Koran Sulindo – Presiden Joko Widodo yang juga merupakan calon presiden petahana mengundang seluruh sekretaris jenderal partai pendukungnya di Istana Bogor.
Sekjen Partai Nasdem Jhonny G Plate mengatakan pertemuan itu merupakan tindak lanjut komunikasi Jokowi dengan seluruh ketua umum partai pendukung beberapa waktu lalu.
“Malam ini pertemuan Pak Jokowi dengan para sekjen, setelah sebelumnya dengan para Ketum. Sekalian makan malam,” kata Jhony saat dikonfirmasi Koransulinco.com, Selasa, (31/7). “Ini hanya ngopi-ngopi dan makan malam. Ini pertama kali pertemuannya.”
Ditanya terkait beredarnya kabar jika pertemuan malam nanti sekaligus membahas tim sukses untuk pencapresan, Jhonny tidak membantahnya. “Bisa terkait dengan timses,” kata Jhonny.
Ia menambahkan pertemuan Jokowi dengan para sekjen itu bisa dibilang satu langkah dibanding koalisi ‘sebelah’ yang dianggapnya masih berkutat di ketua-ketua umum dan bahkan belum jelas siapa capres dan cawapres yang bakal diusungnya.
Jhony mengklaim pertemuan Jokowi itu tak lagi membahas negosiasi politik sebab hal itu sudah selesai. Sebaliknya, pertemuan diperkirakan lebih banyak membahas hal teknis karena masa pendaftaran calon presiden dan wakil presiden 2019 sudah di depan mata.
Dengan masa pendaftaran pasangan calon capres-cawapres mulai dibuka tanggal 4-10 Agustus, praktis Jokowi hanya memiliki waktu kurang dari seminggu untuk mematangkan calon wapresnya.
Rencana pertemuan sekjen partai pendukung Jokowi itu diumumkan di tengah penjajakan intens yang tengah dilakukan antara Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.
Pada pertemuan itu SBY akhirnya sepakat untuk mendorong Prabowo sebagai calon presiden tanpa menuntut posisi calon wakil presiden. SBY menyerahkan keputusan untuk menentukan calon wakil presiden itu kepada Prabowo.
Menurut Prabowo, pembahasan bakal cawapres itu akan dibicarakan lebih lanjut dalam pertemuan selanjutnya bersama PAN dan PKS sebagai partai koalisi.
“Ini kehormatan, kepercayaan besar bagi saya, dan tentunya nanti, pemilih capres-cawapres, yang merupakan suatu keputusan krusial,” katanya.
Pekan lalu Jokowi juga sudah bertemu dengan ketua umum partai pendukungnya di Istana Bogor. Mereka yang hadir itu di antaranya adalah Megawati Soekarnoputri, Muhaimmin Iskandar, Surya Paloh, Romahurmuzy, Oesman Sapta Odang dan Arilangga Hartarto.
Pada pertemuan tersebut dibahas dukungan partai-partai terhadap pencalonan Jokowi dalam Pemilu 2019 mendatang. Selain itu juga, kata dia, nama calon wapres turut dibahas dalam pertemuan itu.
Nama calon wapres itu sudah mengerucut menjadi satu nama dalam pembahasan tersebut.[TGU/SAE]