Koran Sulindo – Bagi warga Yogya yang akan bepergian dengan menggunakan pesawat terbang ke Lampung, atau sebaliknya, kini bisa langsung, tak perlu mampir ke Jakarta dulu.
Rute penerbangan baru dari bandara Adisucipto Yogya dengan rute Lampung (TKG) – Yogyakarta (JOG) – Lampung (TKG), mulai diberlakukan pada 22 Maret lalu. Dengan menggunakan pesawat Boeing 737 series 300, Sriwijaya Air SJ 336 ini dapat membawa penumpang hingga 148 pax setiap harinya dengan jadwal pemberangkatan pukul 16.55.
“Load factor penerbangan pertama tujuan Yogyakarta-Lampung mencapai 99 persen. Ini membuktikan rute tersebut diminati oleh masyarakat. Kami berharap adanya rute penerbangan baru ini dapat mengakomodasi kebutuhan, dan permintaan masyarakat,” ujar Station Manager Sriwijaya Air, Faisal Rahman, di Yogyakarta, Kamis (23/3).
Sebelum memiliki izin baru ini, Sriwijaya Air hanya menyediakan rute connecting Yogyakarta-Jakarta-Lampung dengan nomer SJ231 pada pukul 11.00.
Sementara itu General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Adisucipto Yogyakarta, Agus Pandu Purnama, menjelaskan Sriwijaya Air sudah mengantongi izin dari Dirjen Perhubungan Udara pada Februari lalu.
“Adanya rute penerbangan langsung dari dan ke Lampung itu dapat memberi alternatif pilihan waktu bagi penumpang, serta menambah seat,” kata Pandu. [YUK]