Koran Sulindo – Tim Pansus Angket KPK menemui Kapolri Jenderal Tito Karnavian di Mabes Polri, Rabu (4/10). Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Setyo Wasisto mengatakan dalam pertemuan tertutup selama dua jam itu tidak ada pembahasan yang menonjol.
“Tidak ada hal yang menonjol yang disampaikan dan masih bersifat konsultatif,” kata Setyo, di Rupatama Mabes Polri, Jakarta Selatan, Rabu (4/10).
Anggota Pansus Angket yang hadir dalam pertemuan itu adalah Ketua Pansus Angket KPK Agun Gunandjar, Wakil Ketua Pansus Angket KPK Eddy Kusuma Wijaya, politikus Golkar Bambang Soesatyo dan John Kennedy Aziz, serta politikus PPP Anas Thahir, Politikus Nasional Demokrat Taufiqulhadi, Politikus Nasional Demokrat Akbar Faizal, serta politikus PDIP Risa Mariska dan Arteria Dahlan. Selain dari pansus, hadir pula Wakil Ketua DPR RI, Fahri Hamzah.
Setyo membantah jika pertemuan tersebut membahas pemanggilan paksa Ketua KPK Agus Rahardjo oleh DPR RI. Setyo juga enggan untuk menjelaskan secara rinci apa hasil dari pertemuan tersebut.
“Materinya tertutup. tidak bisa saya sebutkan di sini,” katanya.
Ketika ditanya pertemuan tersebut membahas laporan seseorang bernama Madun Hariyadi yang melaporkan Agus terkait dugaan tindak pidana korupsi pengadaan suatu barang, menurut Setyo hal itu tidak dibahas.
“Tidak ada kaitannya. Ini teknis dari pansus dan tugas Polri,” kata Setyo.
Sementara itu Wakil Ketua Pansus, Eddy Kusuma Wijaya mengatakan pertemuan dengan Kapolri dan pejabat utama Mabes Polri hanya membahas tugas pokok dan fungsi (tupoksi) Polri dan Pansus Angket KPK.
“Tupoksi Polri dan tugas-tugas pansus,” kata Eddy. [YMA]