Ilustrasi/istimewa

Koran Sulindo – Dewan Pimpinan Nasional [DPN] Seknas Jokowi mendukung seluruh calon yang diajukan oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dalam Pilkada Serentak 2018. DPN Seknas Jokowi juga menginstruksikan seluruh anggota, relawan dan simpatisan memenangkan seluruh calon yang diajukan oleh PDIP.

Dalam surat edaran yang ditandatangani Ketua Umum DPN Seknas, Muhammad Yamin, itu, seluruh anggota, relawan dan simpatisan di tingkat provinsi, kabupaten dan kota merapatkan barisan, menjaga solidaritas dan soliditas, serta terus membangun komunikasi dan sinergitas yang baik diantara anggota dan tokoh masyarakat, serta tim relawan lainnya. dalam upaya persiapan pemenangan calon yang diajukan PDIP.

DPN memerintahkan seluruh anggota untuk tidak membuat dan/atau mengeluarkan pernyataan baik di publik, maupun di media cetak, media elektronik maupun di media sosial yang dapat menimbulkan situasi politik yang tidak kondusif dalam Pilkada.

Anggota Seknas yang tidak mengindahkan surat edaran ini akan diberi sanksi organisasi sebagaimana diatur di dalam AD/ART organisasi. [DAS]