Koran Sulindo – Komisi Pemilihan Umum menetapkan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Joko Widodo-Ma’ruf Amin sebagai presiden dan wakil presiden terpilih 2019-2024.
Penetapan tersebut diputuskan dalam rapat pleno terbuka yang digelar di Kantor KPU Jl Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Minggu (30/6).
“Menetapkan pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Terpilih dalam Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2019, Nomor Urut 01, saudara Ir H Joko Widodo dan Saudara Prof Dr HC KH Ma’ruf Amin dengan perolehan suara sebanyak 85.607.362 suara atau 55,50% dari total suara sah nasional sebagai Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Periode Tahun 2019,” kata Ketua KPU Arief Budiman.
“Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan, ditetapkan di Jakarta tanggal 30 Juni 2019.”
Arief Budiman menyebutkan Keputusan KPU RI Nomor 1185/PL.01.9 KPT/06/KPU/VI/2019 tentang Penetapan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Terpilih dalam Pemilihan Umum Tahun 2019.
Keputusan itu menimbang, mengingat, dan memperhatikan keputusan KPU, putusan MK, dan Berita Acara Nomor 152/PL.01.9-BA/06/KPU/VI/2019 tentang Penetapan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Terpilih dalam Pemilu 2019 tanggal 30 Juni 2019.
Jokowi dan Ma’ruf terlihat hadir dalam pleno terbuka ini didampingi beberapa petinggi dari Tim Kampanye Nasional Koalisi Indonesia Kerja turut hadir. Sedangkan dari kubu Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno yang kalah di Pilpres 2019 tidak hadir dan hanya diwakili oleh saksi.
Dalam kesempatan memberi sambutan, selain menyampaikan terima kasih kepada rakyat yang telah mempercayainya untuk melanjutkan pembangunan Indonesia. Jokowi juga mengajak Prabowo Subianto-Sandiaga Uno untuk bersama-sama membangun negara.
“Saya mengajak Pak Prabowo Subianto dan Pak Sandiaga Uno untuk bersama-sama membangun negara ini,” kata Jokowi.
Jokowi yakin Prabowo-Sandi mau bersama-sama membangun negara. Dia menyebut Prabowo-Sandi sebagai patriot. “Saya yakin beliau berdua adalah patriot yang menginginkan negara kita makin kuat, maju, adil, dan makmur,” kata dia.
Jokowi dalam kesempatan itu juga berharap Prabowo Subianto-Sandiaga Uno hadir dalam acara pelantikannya. Jokowi mengaku akan sangat bahagia andai paslon nomor urut 02 itu menghadiri pelantikannya.
“Yang undang MPR, tapi saya akan sangat, saya dan Pak Kiai Ma’ruf Amin akan sangat berbahagia apabila Pak Prabowo dan Pak Sandiaga Uno datang dalam pelantikan yang akan datang,” kata Jokowi. [TGU}