Prancis: Kami Pertimbangkan Legalisasi Ganja untuk Medis

Ilustrasi legalisasi ganja di Prancis [Foto: Istimewa]

Koran Sulindo – Pemerintah Prancis tidak akan melegalisasi ganja untuk bersenang-senang atau rekreasi tapi mempertimbangkan untuk penggunaan medis. Salah satu menteri Prancis, Elisabeth Borne memastikan pemerintahnya menentang legalisasi itu.

“Kami mendiskusikannya untuk kepentingan medis, tapi menentang melegalkan ganja untuk rekreasi,” tutur Borne seperti dikutip Channel News Asia pada Kamis (20/6).

Pernyataan Borne ini sebagai tanggapan atas rekomendasi sebuah lembaga pemikir Prancis d’Analyse Economique yang meminta legalisasi ganja untuk rekreasi di sana. Pasalnya, Jerman, Italia dan Denmark telah melegalkan ganja untuk kepentingan medis.

Sementara Kanada pada tahun lalu menjadi negara kedua yang telah melegalkan ganja sepenuhnya. GreenLeaf sebuah lembaga di Prancis yang menanam ganja baru-baru ini menyetujui penjualan lembaganya kepada EMMAC Life Sciences Ltd. Alasannya, penggunaan ganja demi kepentingan medis disebut semakin meningkat dari waktu ke waktu. [KRG]