Ilustrasi: Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Megawati Soekarnoputri dan Kapolri Jenderal Tito Karnavian, memeriksa barisan di Mabes Polri, 21 Maret 2018/YMA

Koran Sulindo – Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Megawati Soekarnoputri beraudiensi dengan Kapolri Jenderal Tito Karnavian di Mabes Polri, hari ini. Presiden RI ke-5 itu bersama Try Sutrisno dan Ma’ruf Amin menjadi tamu kehormatan Polri.

Pertemuan selama tiga jam itu berlangsung tertutup. Bahkan para awak media yang telah menunggu tidak berkesempatan mewawancarai lantaran rombongan langsung meninggalkan komplek Mabes Polri.

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Setyo Wasisto mengatakan kunjungan ke Mabes Polri selain bersilahturahmi juga menyampaikan beberapa rencana program (BPIP) ke depan. Polri merupakan organisasi vertikal yang memiliki anggota yang cukup besar yakni 443.000 anggota.

“Tadi juga disampaikan Bhabinkamtibmas yang ada di desa yang sekarang berjumlah 40 ribuan merupakan potensi besar untuk bersama BPIP untuk menggelorakan kembali membumikan lagi Pancasila,” kata Setyo, di Jakarta, Rabu (21/2/2018).

Ketika ditanya apakah ada pembahasan khusus dalam pertemuan tadi, Setyo mengatakan tidak ada.

Megawati baru akan dilantik menjadi Ketua Dewan Pengarah BPIP oleh Presiden Joko Widodo,  Kamis (22/3/2018) besok.

“Kapolri bilang Polri siap mendukung seluruh jajaran. Tidak hanya Bhabinkamtibmas, tapi juga Polres-polres. Kita ke sekolah sekolah bisa, ke komunitas juga bisa,” kata Setyo. [YMA]