Koran Sulindo – Calon Wakil Presiden nomor urut 01, KH Ma’ruf Amin mengatakan ada pihak yang ingin memecah belah antara dirinya dengan Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma’ruf Amin, Erick Thohir.
“Ada yang ingin memecah antara saya dan Pak Erick. Tapi tak bisa. Dan kami ini bukan “ayam” aduan. Kami saling pengertian dan memahami, sehingga tidak mungkin diadu,” kata Kiai Ma’ruf, di Rumah Situbondo, Menteng, Jakarta, Senin (10/12/2018).
Erick bertandang ke Rumah Situbondo menemui Kiai Ma’ruf Amin. Keduanya membuka soal adanya upaya sejumlah pihak mengadu domba internal Tim Jokowi.
Menurut Erick, ia sudah beberapa kali bertemu dengan Ma’ruf Amin untuk menginformasikan kegiatan TKN, sekaligus menyinergikan gerakan pemenangan. Pihaknya bersyukur bahwa kegiatan silaturahim Ma’ruf Amin ke berbagai daerah di Indonesia, berjalan lancar dan disambut dengan baik oleh masyarakat.
Karena itulah Erick mengaku kaget ketika ada sejumlah pemberitaan media massa yang menyebut dirinya menyalahkan Kiai Ma’ruf atas belum maksimalnya hasil survei elektabilitas pasangan calon nomor urut 01 ini. Padahal konteks jawabannya saat itu adalah ketika ditanyakan soal kampanye. Dan dijawabnya bahwa Kiai Ma’ruf memang belum berkampanye karena sedang pemulihan akibat kaki terkilir.
Kiai Ma’ruf menambahkan, Erick mendatanginya untuk melaporkan berbagai persiapan kegiatan kampanye. Ia memastikan keserasian antara dirinya dengan Erick menyatu ketika Erick didapuk menjadi ketua TKN. Isu soal ketidakserasian itu tentu saja dipicu oleh pemberitaan media yang seakan menempatkan Kiai Ma’ruf dipersalahkan oleh Erick.
Ma’ruf berharap media massa bisa cepat mengonfirmasi ulang bila ada isu-isu yang sengaja disebar pihak tertentu yang ingin membuat perpecahan di Tim Jokowi.
“Kami minta semua hal yang bisa menimbulkan seperti itu diklarifikasi. Saya harap kepada wartawan untuk tidak mudah menerima informasi yang tidak jelas dari sumbernya,” kata Kiai Ma’ruf.
Menurut dia, tak mungkin Erick menganggap dirinya belum bekerja untuk pemenangan Jokowi sebab Erick dan TKN tahu benar kegiatan silaturahimnya dengan masyarakat, khususnya dari kalangan pesantren.
“Saya sudah berkomunikasi dengan masyarakat. Sejak saya jadi Rais Aam NU dan Ketua MUI. yang kami lakukan sekarang justru semacam penguatan saja,” kata Ma’ruf.
Erick Thohir, menambahkan bahwa cawapres Ma’ruf Amin akan berkampanye lagi ke berbagai daerah pada Januari mendatang dengan banyak kejutan.
“Insya Allah Januari kampanye, dan Insya Allah akan banyak kejutan,” kata Erick.
Erick tidak memaparkan gambaran mengenai apa saja kejutan yang bakal muncul. Ia hanya mengatakan Kiai Ma’ruf selama ini sama sekali tidak sakit berat seperti kabar yang muncul di sejumlah media. Yang sedang dialami oleh Kiai Ma’ruf adalah semacam keseleo biasa. [CHA]