Koran Sulindo – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat menyelenggarakan pengundian nomor urut pasangan calon presiden dan wakil presiden untuk Pemilu 2019, pada pukul 20.00 WIB malam ini.
Proses pengundian nomor urut ini diawali dengan pengambilan nomor gilir. Pasangan yang mendapatkan nomor gilir lebih kecil, diberikan kesempatan mengambil nomor urut lebih dulu. Namun untuk membuka nomor urut itu akan dilakukan kedua pasangan kandidat secara bersamaan.
Setelah dilakukan pengambilan nomor, pasangan capres-cawapres itu diberikan kesempatan untuk menyampaikan pidato. Massa pendukung dari masing-masing pasangan calon juga diperbolehkan untuk menghadiri acara itu, namun jumlahnya dibatasi masing-masing maksimal 50 orang.
Pada Kamis (20/9/2018) kemarin, KPU menetapkan 2 pasangan calon presiden-wakil presiden peserta Pilpres 2019, yaitu pasangan Joko Widodo-Ma’ruf Amin dan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
Baca juga: Hari ini KPU Tetapkan Daftar Tetap Caleg, Besok Undi Nomor Urut Capres
Pasangan Jokowi-Ma’ruf bersama pimpinan partai pengusung dan pendukung akan berkumpul lebih dulu di Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat, sebelum bertolak ke KPU Pusat. Namun tempat itu sudah dipesan jauh-jauh hari oleh lembaga zakat swasta, ACT. Kemungkinan besar rombongan pendukung Jokowi-Ma’ruf akan berkumpul di Rumah Aspirasi yang tak jauh dari tempat itu. Rumah Aspirasi adalah markas pendukung Jokowi-Ma’ruf.
Sementara Prabowo-Sandiaga bersama pimpinan partai koalisi akan bertolak dari kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Pusat. Sedangkan para relawannya berkumpul lebih dulu di Mesjid Sunda Kelapa, Jakarta Pusat.
Setelah pengambilan nomor urut, dua pasangan capres-cawapres peserta Pilpres 2019 yakni Joko Widodo-Ma’ruf Amin dan Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno akan memulai masa kampanye pemilu sejak 23 September 2018 sampai 13 April 2019.
Susunan Acara
Berikut adalah susunan acara Penetapan dan Pengundian Nomor Urut Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Pemilu 2019:
– Pukul 19.00 – 20.00 Wib Registrasi untuk Pasangan Paslon dan tamu undangan
– Pukul 20.00 – 20.02 Wib Pembukaan oleh MC
– Pukul 20.02 – 20.07 Wib Menyanyikan lagu Indonesia Raya
– Pukul 20.07 – 20.10 Wib Pembacaan Doa
– Pukul 20.10 – 20.15 Wib Pembukaan Rapat Pleno Terbuka Pengundian Nomor Urut Paslon oleh Ketua KPU
– Pukul 20.15 – 20.40 Wib Pengambilan Nomor Urut oleh Pasangan Calon Prosesi Pengundian Nomor Urut
– Pukul 20.40 – 20.45 Wib Pembacaan Keputusan KPU tentang Penetapan Nomor Urut Pasangan Calon
– Pukul 20.45 – 20.50 Wib Pemberian Plakat dilanjutkan Foto Bersama
– Pukul 20.50 – 21.00 Wib, Pidato Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden.
Jokowi
Presiden Joko Widodo mensyukuri berapa pun nomor yang didapat dalam pengundian nomor urut pasangan capres-cawapres malam ini.
“Dapat nomor 1 alhamdulillah, dapat nomor 2 alhamdulillah. Pokoknya nomor berapapun kita syukuri karena menurut saya yang paling penting bukan nomornya, paling penting kepercayaan rakyat yang harus kita jaga,” kata Presiden Jokowi, di Rumah Makan Mbah Jingkrak, Setiabudi, Jakarta pada Jumat (21/9/2018), seperti dikutip antaranews.com.
Jokowi mendadak mengajak wartawan yang bertugas di Istana Kepresidenan makan siang bersama di rumah makan yang menyediakan makanan Indonesia itu.
Prabowo
Sementara calon presiden RI Prabowo Subianto juga tidak mempermasalahkan nomor urut yang akan didapatkannya.
“Harapan saya kalau tidak nomor satu, ya nomor dua,” kata Prabowo, di kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta, Jumat (21/9/2018), seperti dikutip antaranews.com.
Beberapa kelompok relawan pendukung pasangan Prabowo-Sandiaga sudah berkumpul di kediaman Prabowo sejak Jumat siang. Antara lain Relawan Anak Bangsa Pro Prabowo-Sandiaga.
Sebelumnya, Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan, calon presiden dan calon wakil presiden Prabowo Subianto-Sandiaga Uno akan didampingi para pimpinan partai politik untuk mengambil nomor urut pasangan calon di KPU pada Jumat malam.
Prabowo dan Sandiaga berangkat ke KPU sekitar pukul 19.00 WIB dari kediaman Prabowo. Prabowo dan Sandiaga Shalat Magrib dan Isya berjamaah dahulu sebelum berangkat ke KPU. [DAS]