Koran Sulindo – Makin maju teknologi infromatika, makin canggih cara-cara penyadapan lewat telepon seluler. Penyusupannya bisa melalui spyware. Untuk pencurian data bisa dilakukan lewat virus trojan, exploit, dan backdoor.
Ada tanda-tanda ketika telepon seluler disusupi spyware. Berikut beberapa di antaranya.
- Telepon seluler terasa hangat ketika sedang tidak digunakan. Ini menandakan ada aplikasi yang sedang berjalan, yang kemungkinan adalah virus atau spyware.
- Tanda lain, kuota internet relatif lebih cepat habis. Kemungkinan karena adanya pengiriman data berkapasitas besar.
- Akselarasi saat menjalankan aplikasi atau aktivitas lain menjadi lambat.
- Kadang telepon seluler melakukan re-start sendiri.
Untuk meminimlakan penyadapan, sebaiknya telepon seluler dipasangi antivirus dan antispyware yang bagus. Pindailah telepon seluler secara rutin. Perbarui juga aplikasi tersebut secara rutin.
Disarankan agar mengunduh aplikasi untuk telepon seluler dari toko resmi seperti App Store dan Play Store. Hindari mengunduh aplikasi dari pihak yang tidak jelas atau dari pihak ketiga yang tidak ada di store.
Langkah yangf perlu dilakukan juga adalah tidak sembarangan menggunakan WiFi publik meski gratis. Begitu pula dengan situs-situs yang tak jelas, jangan sembarangan dibuka. [RAF]