Ketua Dewan Nasional Pergerakan Indonesia Maju (DN-PIM), Dim Syamsuddin (tengah). (Foto: Sulindo/Iqyanut Taufik)

‎Jakarta – Ketua Dewan Nasional Pergerakan Indonesia Maju (DN-PIM), Din Syamsuddin menyampaikan dukungannya terhadap penyelamatan hutan yang akan dilakukan Presiden Prabowo Subianto.

‎Meski demikian Din Syamsuddin menggaris bawahi agar hal tersebut tidak hanya menjadi wacana namun harus ditindaklanjuti secara serius.

‎”Meminta agar komitmen tersebut diwujudkan secara sungguh-sungguh, konsisten dan nyata,” kata Din Syamsuddin dalam konferensi pers di kawasan Blok M Jakarta Selatan pada Senin (5/1).

‎Selain itu Din juga menyampaikan bahwa  frasa diwujudkan mempunyai arti lebih dalam dimana semua yang direncanakan jangan hanya menjadi sebuah janji belaka melainkan harus terwujud.

‎”Agar ucap dan laku selaras, Kata-kata dan perbuatan harus selaras,” ucap Din.

‎DN-PIM menggelar konferensi pers sebagai refleksi awal tahun, mengingat banyak sekali kejadian yang terjadi di Indonesia.

‎Din juga menyampaikan agar masyarakat Indonesia tetap optimis dalam menyikapi sebuah kejadian dan menghadapi masa depan.

‎Menurut Ketua DN-PIM setiap Pemerintahan terdapat kekuatan dan kelemahan meskipun kelemahan tersebut harus segera dibenahi.

‎Terkait dengan kelemahan dalam pemerintahan saat ini, Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (2014-2015) itu berpesan agar kelemahan tersebut bisa menjadi lebih baik.

‎”Yang kita angkat itu kelemahan-kelemahan supaya lebih baik,” ungkap Din. [IQT]