Ahok ketika hendak dibawa ke Rutan Cipinang 9 Mei lalu/facebook

Koran Sulindo – Penghentian kasus chat mesum yang melibatkan Rizieq Syihab mendapat komentar positif dari Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Dari dalam penjara seperti yang diungkapkan adiknya, Fifi Lety Indra, Ahok bersyukur kasus Rizieq dihentikan.

Menurut Fifi, salah satu alasan Ahok meghormati keputusan Polri adalah karena kasus yang melibatkan Rizieq itu dinilai tidak memenuhi unsur pidana. Karena respons Ahok itu, Fifi lantas mendapat pertanyaan dari berbagai pihak. Dan supaya terang, ia pun menjelaskannya lewat akun resmi Instagram-nya.

Lewat akunnya, Fifi menuturkan, Ahok dengan jelas dan pasti menyatakan dukungannya terhadap penghentian kasus Rizieq itu. “Itu benar,” tulis Fifi seperti yang dikutip detik.com pada Senin (18/6).

Ahok, lanjut Fifi, mengucapkan “Puji Tuhan” ketika tahu kasus Rizieq dihentikan. Kata yang sama juga diucapkan Ahok ketika Peninjauan Kembali yang ia ajukan ditolak. Ahok, kata Fifi, selalu mengutip ayat Alkitab dalam kehidupannya. Lalu, apakah adil jika dikaitkan dengan kasusnya, jawaban Ahok, kata Fifi, tetap “Puji Tuhan.”

Kepolisian menghentikan kasus chat mesum Rizieq Syihab bertepatan dengan Idulfitri pada 15 Juni lalu. Rizieq dalam sebuah video bahkan mengaku telah memegang surat penghentian yang asli. Dan itu kabar baik, kata Rizieq.

Apa yang dikatakan Rizieq itu dibenarkan Mabes Polri. Penyidik disebut yang berwenang menhentikan kasus tersebut. Kendati itu melalui permintaan pengacara, dan setelah melalui gelar perkara, maka menurut penyidik kasus tersebut dihentikan. Alasannya karena yang mengunggah chat mesum Rizieq belum ditemukan. [KRG]