Koran Sulindo – Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan mengusung Gibran Rakabuming Raka dan Teguh Prakosa sebagai pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Solo pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2020. Gibran adalah anak sulung Presiden Joko Widodo.
“Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka dengan Teguh Prakosa,” kata Ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani, dalam pengumuman tahap kedua dengan sebanyak 45 pasangan calon kepala daerah Pilkada Serentak 2020 secara virtual, di Jakarta, Jumat (17/7/2020).
Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri dan Sekjen PDI-P Hasto Kristiyanto menyaksikan langsung pembacaan nama-nama pasangan calon tersebut.
Seluruh 45 pasangan ini untuk daerah klaster III, yaitu daerah dengan perolehan kursi PDIP di bawah 10%.
“Di daerah ini PDI Perjuangan bekerja sama dengan seluruh kekuatan partai koalisi pendukung pemerintahan Jokowi-KH Ma’ruf Amin, termasuk PKB, PPP, PAN, dan PBB. Kerjasama dengan Partai Nasionalis seperti Golkar, Gerindra, Hanura, Perindo dan lain-lain juga banyak dilakukan,” kata Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, Kamis (16/7/2020).
Pilkada serentak diselenggarakan pada 9 Desember 2020.
Berikut nama-nama pasangan calon yang diusung PDI Perjuangan:
- Kabupaten Manokwari Selatan, Papua Barat: Markus Waran dan Wempi Welly Rengkung.
- Kabupaten Boven Digoel, Papua: Martinus Wagi dan Isak Bangri
- Kota Ternate, Maluku Utara: Merlisa dan Juhdi Taslim
- Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara: Haliana dan Ilmiati Daud
- Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara: Ruksamin dan Abu Haera
- Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan: Adnan Purucita Ichsan dan Abdul Rauf Mallagani
- Kota Makassar, Sulawesi Selatan: Syamsul Rizal dan Fadli Ananda
- Kabupaten Pangkajene Kepulauan: Abdul Rahman Assegaf dan Muammar Muhayang
- Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah: Mohamad Irwan dan Samuel Y Pongi
- Kabupaten Banggai Laut, Sulawesi Tengah: Wenny Bukamo dan Ridaya La Ode Ngkowe
- Kota Palu, Sulawesi Tengah: Hidayat dan Hj Habsa Yanti Ponulele
- Kabupaten Toli-toli, Sulawesi Tengah: Muchtar Deluma dan Bakri Irus
- Kabupaten Bolmong Selatan, Sulawesi Utara: Iskandar Kamaru dan Deddy Abdul Hamid
- Kota Bitung, Sulawesi Utara: Maurits Mantiri dan Hengky Honandar
- Kabupaten Minahasa Selatan, Sulut: Franky D Wongkar dan Pdt Petra Rembang
- Kabupaten Minahasa Utara, Sulut: Joune JE Ganda dan Kevin W Lotulung
- Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara: Jhonny Laing Impang dan Muhrim
- Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara: Sigit Muryono dan Markus Juk
- Kabupaten Tanatidung, Kalimantan Utara: Markus dan Hamjah M
- Kabupaten Kutai Kertanegara, Kalimantan Timur: Edi Damansyah dan H Rendi Solihin
- Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan: Rusli dan KH M Fadhlan Asy‘ari
- Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat: H Eryanto Harun dan Mateus Yudi
- Kabupaten Melawi, Kalimantan Barat: H Dadi Sunarya Usfa Yursa, AMd dan Drs Kluisen
- Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat: Fransiskus Diaan dan Wahyudi Hidayat
- Kota Surakarta, Jawa Tengah: Gibran Rakabuming Raka dan Teguh Prakosa
- Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah: Etty Suryani dan Drs Agus Santosa
- Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah: Fadia Arafiq dan H Riswadi
- Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah: Agustinus Susanto dan Rahmat Kabuli Jarwinto
- Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah: Afif Nurhidayat dan H Muhammad Albar
- Kabupaten Sleman, Yogyakarta: Hj Kustini Sri Purnomo dan Danang Maharsa
- Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta: Bambang Wisnu Handoyo dan Benyamin Sudarmaji
- Kabupaten Kediri, Jawa Timur: Hanindhito Himawan Pramana dan Dewi Mariya Ulfa
- Kota Pasuruan, Jawa Timur: Raharto Teno Prasetyo dan H. Mochammad Hasjim Asjari
- Kota Blitar: Drs Santoso dan Ir Tjutjuk Sunaryo
- Kabupaten Trenggalek: M Nur Arifin dan Syah Muhammad Natanegara
- Kabupaten Blitar: Drs Rijanto dan Marhaenis Urip Widodo
- Kabupaten Mojokerto: H Pungkasiadi dan Titik Mas’udah
- Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat: H Jeje Wiradinata dan H Ujang Endin Indrawan,
- Kota Depok: Pradi Supriyatna dan Afifa Alia, ST
- Kabupaten Lampung Tengah: Loekman Djoyosoemarto dan Ilyas Hayani Muda
- Kabupaten Pesisir Barat, Lampung: Pieter dan H Fahrurrazi
- Kabupatn OKU Timur, Sumatera Selatan: H Lanosin Hamzah ST dan HM Adi Nugraha Purna Yudha
- Kabupaten Kuantan Singigi, Riau: H. Halim dan Konferensi
- Kota Pematang Siantar, Sumut: l Asner Silalahi dan Dra. Susanti Dewayani
- Kabupaten Serdang Bedagai, Sumut: Darma Wijaya dan H. Adlin Umar Yusri Tambunan [CHA/RED]